Judul : Cek Kesehatan Pasangan Calon, RS Mintohardjo Kerahkan 180 Dokter
link : Cek Kesehatan Pasangan Calon, RS Mintohardjo Kerahkan 180 Dokter
Cek Kesehatan Pasangan Calon, RS Mintohardjo Kerahkan 180 Dokter
Berita Metropolitan – Ketua KPUD DKI Jakarta, Sumarno mengatakan bahwa tim dokter yang diturunkan dalam pemeriksaan kesehatan pasangan bakal calon Gubernur dan calon wakil Gubernur sebanyak 180 dokter, yang terdiri dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Rumah Sakit Angkatan Laut Mintohardjo.
"Hari ini tes kesehatan menyeluruh bagi pasangan calon, dan tentu ada menggunakan prosedur dan standar yang berlaku, dan tim dokter yang menangani sebanyak 180 orang, terdiri dari BNN, IDI dan RS Mintoharjo," ujar Sumarno kepada wartawan di Rumah sakit Mintohardjo, Sabtu (24/9/2016)
Sebelumnya, 3 pasangan calon Gubernur dan calon wakil Gubernur, hari ini dijadwalkan menjalani pemeriksaan tes kesehatan di Rumah Sakit TNI Angkatan Laut Mintohardjo, Jakarta Pusat. Ketiga pasangan tersebut yakni, Agus Harimurti- Sylviana Murni dari Koalisi Cikeas, Basuki Tjahaja Purnama dan Djarot Syaiful Hidayat dari Koalisi PDIP, Golkar, Hanura, dan NasDem.
Sedangkan satu pasangan cagub Anies Baswedan dan Sandiaga Uno buah koalisi PKS dan Gerindra direncanakan akan menjalani test kesehatan pada pukul 13.00 WIB siang nanti. [ike]
Demikianlah Artikel Cek Kesehatan Pasangan Calon, RS Mintohardjo Kerahkan 180 Dokter
Anda sekarang membaca artikel Cek Kesehatan Pasangan Calon, RS Mintohardjo Kerahkan 180 Dokter dengan alamat link https://1001berita1001.blogspot.com/2016/09/cek-kesehatan-pasangan-calon-rs.html