Judul : Berita Terpercaya-Jokowi Ingin Bangun Taman Bunga di Danau Toba
link : Berita Terpercaya-Jokowi Ingin Bangun Taman Bunga di Danau Toba
Berita Terpercaya-Jokowi Ingin Bangun Taman Bunga di Danau Toba
Berita Terpercaya – Danau Toba, Sumatera Utara menjadi salah satu objek wisata prioritas di Indonesia. Nah, rencananya di dekat danau terbesar di Asia Tenggara ini akan dibangun taman bunga, atas keinginan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Ketua Badan Otoritas Danau Toba, Arie Prasetyo mengatakan, pembangunan taman tersebut sedang dalam proses pengerjaan.
"Terkait taman bunga itu, pekan lalu kami rapat dewan pengarah, itu para menteri, dan ditetapkan lokasinya di Humbang Hasundutan," ujar Arie Prasetyo saat ditemui di Gedung Sapta Pesona, Jakarta Pusat, Rabu, 30 November 2016.
Pembangunan taman bunga itu ia sebut merupakan sebuah masterplan, karena proyek tersebut membutuhkan lahan yang cukup luas.
"Kami sudah ketemu dengan Pak Dirut, Darmasto. Beliau sudah menyusun visioning masterplan. Dari lahan sekitar 400 hektare itu, akan dilakukan masterplanning. Karena kebun bunga itu akan mengambil lahan 150-200 hektare. Itu di luar kawasan otoritatif yakni 600 hektare," ucapnya.
Pembangunan proyek besar ini ditargetkan akan rampung pada 2018. Dengan adanya taman itu, diharapkan dapat menarik wisatawan datang ke sana.
Selain itu diharapkan pula kerja sama masyarakat untuk menjaga keindahan alam maupun infrastruktur yang nantinya akan dibangun di daerah tersebut.
Baca Juga: Berita Olahraga
Demikianlah Artikel Berita Terpercaya-Jokowi Ingin Bangun Taman Bunga di Danau Toba
Sekianlah artikel Berita Terpercaya-Jokowi Ingin Bangun Taman Bunga di Danau Toba kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Berita Terpercaya-Jokowi Ingin Bangun Taman Bunga di Danau Toba dengan alamat link https://1001berita1001.blogspot.com/2016/11/berita-terpercaya-jokowi-ingin-bangun.html