Kapolresta Probolinggo Siap Berikan Bantuan Kepada Keluarga Bapak Sawi

Kapolresta Probolinggo Siap Berikan Bantuan Kepada Keluarga Bapak Sawi - Hallo sahabat News Beaking, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Kapolresta Probolinggo Siap Berikan Bantuan Kepada Keluarga Bapak Sawi, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Kapolresta Probolinggo Siap Berikan Bantuan Kepada Keluarga Bapak Sawi
link : Kapolresta Probolinggo Siap Berikan Bantuan Kepada Keluarga Bapak Sawi

Baca juga


    Kapolresta Probolinggo Siap Berikan Bantuan Kepada Keluarga Bapak Sawi

    Penulis : Choirul

    Kapolresta Probolinggo, AKBP. Alfian Nurrizal, S.H., S.IK., M.Hum., berkunjung ke kediaman Adik Rosalia Penderita Penyakit Hidrosefalus


    Probolinggo,KraksaanOnline.comKapolresta Probolinggo, AKBP. Alfian Nurrizal, S.H., S.IK., M.Hum., berkunjung ke kediaman Adik Rosalia, usia 6 th, alamat RT. 09 Rw. 03 Kel. Kedopok Kec. Kedopok Kota Probolinggo. Adik Rosalia diketahui menderita penyakit Hidrosefalus (penumpukan cairan pada rongga otak).

     
    Anak dari Bapak Sawi dan Ibu Enti ini sejak umur 4 bulan sudah menunjukkan gejala penyakit. Awalnya di saat persalinan di Bidan berjalan dengan normal. Namun setelah adek rosalia usia 4 bulan mulai muncul benjolan yang terus bertambah hingga berdiameter 60 Cm lalu adek rosalia dirawat di RSUD Dr. Saleh kota Probolinggo yang ditangani oleh Dr. Ainun.
     
    Pada saat adek Rosalia di rawat di RSUD dr. Saleh Kota Probolinggo Th. 2011 mendapat rujukan dari dokter yang menangani yaitu Dr. Ainun untuk melakukan Operasi penyakitnya di Kota Surabaya dengan biaya sebesar Rp. 50.000.000,- dengan mendapatkan tawaran bantuan dari Walikota Probolinggo saat itu sebesar Rp. 25.000.000-,. Konsekuensinya apabila dilakukan operasi harus melakukan perawatan satu tahun sekali dengan biaya perawatan Rp. 10.000.000,-,. Dengan segala pertimbangan ekonomi keluarga yang kurang mampu ayah adik Rosalia Sdr. Sawi menolak untuk dilakukan Operasi.


     
    Adek rosalia juga pernah melakukan upaya pengobatan terapi herbal namun tidak mengalami perubahan yang positif pada penyakitnya. Kondisi adek rosalia hingga lahir sampai saat ini tidak mampu berdiri dan berbicara hanya berbaring di tempat tidur dengan kepala yang membesar.
     
    Kapolresta Probolinggo yang mendengar cerita tersebut berjanji akan membantu perekonomian dari Orang Tua Adik Rosalia yaitu memberikan Gerobak beserta Isinya untuk berjualan. "Setelah saya lihat, gerobak milik Ibu Enti ini kurang layak, sehingga kami berjanji untuk memberikan gerobak baru beserta isinya dengan harapan mampu untuk meringankan beban mereka dalam mencukupi kehidupan sehari-harinya termasuk biaya Adik Rosalia ", jelas Alumnus Akpol 2000 ini.
     

    Bapak Sawi yang saat ini bekerja sebagai Kuli bangunan bersyukur karena ada yang peduli terhadap anaknya. "Alhamdulillah, Pak Kapolres sudi untuk datang dan membantu perekonomian kami. Selain itu kami berharap adanya perhatian khusus dari pemerintah khususnya dinas sosial untuk mendapatkan upaya penyembuhan pada penyakit yang diderita oleh anak kami," harapnya.(choirul)


    Demikianlah Artikel Kapolresta Probolinggo Siap Berikan Bantuan Kepada Keluarga Bapak Sawi

    Sekianlah artikel Kapolresta Probolinggo Siap Berikan Bantuan Kepada Keluarga Bapak Sawi kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

    Anda sekarang membaca artikel Kapolresta Probolinggo Siap Berikan Bantuan Kepada Keluarga Bapak Sawi dengan alamat link https://1001berita1001.blogspot.com/2017/09/kapolresta-probolinggo-siap-berikan.html

    Subscribe to receive free email updates:

    Related Posts :