Anggota Panwaslu Bursel Diminta Profesional

Anggota Panwaslu Bursel Diminta Profesional - Hallo sahabat News Beaking, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Anggota Panwaslu Bursel Diminta Profesional, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Anggota Panwaslu Bursel Diminta Profesional
link : Anggota Panwaslu Bursel Diminta Profesional

Baca juga


    Anggota Panwaslu Bursel Diminta Profesional

    BERITA MALUKU. Bupati Buru Selatan (Bursel), Tagop Sudarsono Soulisa meminta 18 orang anggota Panwaslu se-Kabupaten Bursel harus dapat melaksanakan tugas pengawasan pada setiap tahapan Pilkada secara professional dan tak inpersonal.

    Demikian permintaan Soulisa dalam sambutannya yang dibacakan Kabag Kesbangpol Setda Bursel Ismid Thio pada acara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Anggota Panwaslu Kecamatan se-Kabupaten Bursel di aula Kantor Bupati, Selasa (14/11/2).

    Dikatakan, tugas dan tanggungjawab yang diemban Panwaslu cukup berat dan kompleks, sehingga dituntut memiliki rasa kepedulian dan kepekaan yang tinggi dalam pengabdian untuk melaksanakan pengawasan terhadap proses penyelenggaraan pemilu guna terlaksananya hajatan politik secara demokratis, aman dan lancar.

    "Oleh karena itu, saudara-saudara anggota Panaslu yang baru dilantik supaya harus mampu melaksanakan tugas pengawasan pada setiap tahapannya secara profesional dan tak inpersonal. Tetapi selalu menjalin hubungan harmonis antar lembaga terkait sehingga penyelenggara pemilu kepala daerah provinsi Maluku nanti dapat terlaksana sesuai dengan jadwal yang ditetapkan," ungkapnya.

    Bupati menghimbau kepada anggota Panwaslu Kecamatan yang baru dilantikan ini dapat diberikan penguatan kapasitasnya melalui Bimtek yang terkait dengan tugas, kewajiban dan wewenangnya sebagai fungsi kontrol dan mencegah pelanggaran. Karena meneggakan demokrasi di masyarakat membutuhkan metode dan strategi sesuai ketentuan pertaruran yang berlaku.

    Sementara itu, Ketua Panwaslu Kabupaten Bursel, Umar Alkatiri mengatakan, dengan moment ini, dia ingatkan bahwa pelaksanaan demokrasi bisa terwujud dengan baik, apabila atas dasar kita semua menyadari sungguh untuk memahami hak-hak politik individual maupun kelompok masyarakat di Kabupaten Bursel.

    Tujuan-tujuan tersebut hanya akan dapat kita wujudkan kalau kita semua para penyelenggara pemilihan, peserta pemilihan dan rakyat pemilih, memiliki tekad yang sama untuk mewujudkan pemilu yang berkualitas dan pemilu yang berintegritas. Karena sebagaimana yang sering dia sampaikan bahwa 'Pemimpin yang berintegritas hanya mungkin lahir dari pemilihan yang berintegritas, pemilihan yang berintegritas hanya mungkin lahir dari penyelenggara yang berintegritas dan peserta pemilihan yang berintegritas.

    Hadir dalam pelantikan ini dua komisioner Panwaslu Kabupaten Bursel, yakni Husen Pune dan Robo Souwakil, Ketua KPU Bursel Said Sabi dan komisioner KPU Bursel Benony Solissa serta Kepala Kesbangpol Kabupaten Bursel Ismid Thio.

    Proses pelantikan itu berdasarkan Surat Keputusan (SK) Panwaslu Kabupaten Bursel Nomor 02/Panwaslu-Bursel/XI/2017 yang dibacakan Sekretaris Panwaslu Kabupaten Bursel Hamisan Bone.

    Ke-18 anggota Panwaslu Kecamatan se-Kabupaten Bursel yang dilantik tersebut yakni Amrin M. Mamulaty, Muhammad Nur Pontororeng dan La Abusalim Buton untuk Kecamatan Kepala Madan.

    Untuk Kecamatan Leksula yakni Melkiyanus R. Teslatu, Muhammad R. Rahaor dan Ali Hasan. Kecamatan Fena Fafan terdiri dari Maradona Lesnussa, Christian Hukunala dan Jizak R. Lesnussa.

    Untuk Kecamatan Namrole terdiri dari Jufry Titawael, Roby Tasidjawa dan Irmaludin. Sedangkan Kecamatan Waesama terdiri dari Raden Booy, Katarudin Souwakil dan Afruadi Djalil. Dan untuk di Kecamatan Ambalau yakni Imran Loilatu, Hamin Souwakil dan Raeham Solissa.

    Pada proses pelantikan itu dilakukan penandatangan berita acara oleh Umar Alkatiri dan dua perwakilan Panwaslu Kecamatan, yakni Raden Booy asal Kecamatan Waesama dan Roby Tasidjawa dari Kecamatan Namrole yang disaksikan oleh dua komisioner Panwaslu Kabupaten Bursel.

    Selanjutnya juga dilakukan pembacaan Fakta Integritas yang dibacakan oleh anggota Panwaslu Kecamatan asal Kecamatan Kepala Madan yakni, La Abusalim Buton dan dilanjutkan dengan penandatangan fakta integritas oleh Umar Alkatiri dan La Abusalim Buton. (LE)


    Demikianlah Artikel Anggota Panwaslu Bursel Diminta Profesional

    Sekianlah artikel Anggota Panwaslu Bursel Diminta Profesional kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

    Anda sekarang membaca artikel Anggota Panwaslu Bursel Diminta Profesional dengan alamat link https://1001berita1001.blogspot.com/2017/11/anggota-panwaslu-bursel-diminta.html

    Subscribe to receive free email updates:

    Related Posts :