Judul : Bandara LIA Kembali Ditutup
link : Bandara LIA Kembali Ditutup
Bandara LIA Kembali Ditutup
Lombok Tengah, sasambonews.com – Lombok International Airport kembali ditutup sementara pada hari Kamis 30 November 2017 pukul 10.37 WITA hingga pukul 00.00 WITA dikarenakan Volcanic Ash Gunung Agung di Bali sudah mengarah ke pulau lombok saat ini. Sebelumnya Lombok International Airport pernah ditutup dua kali pada tanggal 26 dan 27 November 2017.
Penutupan Lombok International Airport dilakukan setel;ah dilaksanakannya rapat kordinasi dengan Otoritas Bandara Wil. IV, Airnav Indonesia, Airlines, Ground Handling dan BMKG pada hari Kamis tanggal 30 November 2017 sejak pukul 06.00, setelah melakukan pengamatan melalui pengamatan satelit serta melalui pemantau lapangan dalam bentuk paper test untuk mengetahui kondisi volcanic ash serta memonitor informasi dari crew.
Lombok International Airport telah mempersiapkan posko pelayanan terpadu yang berada di lobby terminal yang dapat dimanfaatkan oleh para penumpang yang dibatalkan penerbangannya. Tidak hanya itu Lombok International Airport juga berkordinasi dengan pihak airlines terkait penanganan penumpang.
"Jumlah flight yang berdampak setelah terbitnya notam close DI Lombok International Airport untuk kedatangan sebanyak 33 flight dan keberangkatan sebanyak 36 flight. Untuk jumlah flight yang berangkat pagi ini sebanyak 4 flight dengan jumlah penumpang 345 orang sedangkan untuk kedatangan sebanyak 5 flight dengan jumlah penumpang 539 orang," Ujar I Gusti Ngurah Ardita General Manager Lombok International Airport.
Untuk update informasi perkembangan kondisi Lombok International Airport dapat menghubungi posko pelayan terpadu (0370) 6157000 ext. 888, Airport Customer Service (0370) 6157000 ext. 806, Media Center (0370) 6157000 ext. 651 atau dapat menghubungi call center PT. Angkasa Pura I (Persero) di nomor 172. Ap
Demikianlah Artikel Bandara LIA Kembali Ditutup
Sekianlah artikel Bandara LIA Kembali Ditutup kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Bandara LIA Kembali Ditutup dengan alamat link https://1001berita1001.blogspot.com/2017/11/bandara-lia-kembali-ditutup.html