Judul : Laporan Pertandingan: Napoli 2-4 Manchester City
link : Laporan Pertandingan: Napoli 2-4 Manchester City
Laporan Pertandingan: Napoli 2-4 Manchester City
Liga Champions - Manchester City sukses memastikan tiket menuju babak 16 besar Liga Champions setelah menghajar tuan rumah Napoli dengan skor meyakinkan 4-2 dalam lanjutan Grup F di San Paolo, Kamis (2/11) dini hari WIB.
Tuan rumah mengawali laga ini dengan positif, menguasai jalannya permainan sejak menit pertama. Setelah serangkaian serangan, Napoli mampu membuka keunggulan pada menit ke-21 lewat aksi Lorenzo Insigne yang memanfaatkan umpan satu dua dengan Dries Mertens.
Sayangnya, momentum bagus Il Partenopei tersebut mendapat pukulan dengan cederanya Faouzi Ghoulam pada menit ke-32. Keluarnya bek kiri asal Aljazair itu membuat irama permainan Napoli terganggu dan dimanfaatkan City untuk berbalik mendominasi.
Benar saja, dua menit berselang City menyamakan kedudukan melalui sebuah skema apik. Ilkay Gundogan yang menerima sepak pojok pendek Kevin De Bruyne langsung melepaskan umpan silang akurat yang disambut tandukan Nicolas Otamendi untuk membobol gawang Pepe Reina.
The Citizens hampir berbalik unggul secara instan apabila sundulan John Stones pada menit ke-39 tak membentur mistar gawang. Babak pertama pun ditutup dengan skor sama kuat 1-1 antara pasukan Pep Guardiola dan Maurizio Sarri.
Mengawali paruh kedua, giliran City yang dalam bentuk lebih baik. Tiga menit selepas turun minum, kali ini sundulan Stones benar-benar membawa City berbalik unggul setelah meneruskan sepak pojok Leroy Sane. Bola sempat memantul mistar dan tanah, pada akhirnya disahkan wasit karena telah melewati garis gawang Napoli.
Napoli yang tertinggal berusaha keras untuk membuat skor kembali menjadi imbang. Dan usaha keras mereka membuahkan hasil berkat eksekusi titik putih Jorginho pada menit ke-64. Penalti didapat setelah adanya pelanggaran Sane yang menendang kaki Raul Albiol.
Namun fokus penuh Napoli pada sektor penyerangan membuat mereka lengah dan kecolongan lewat serangan balik cepat. Sane yang berlari kencang membangun serangan balik City pada menit ke-69 sempat dihentikan oleh Albiol, tapi bola liar diambil Sergio Aguero dan mudah menceploskan bola setelah berhadapan langsung dengan Reina.
Gol tersebut membuat Aguero sukses menambah koleksi golnya sepanjang karier bersama City menjadi 178, memecahkan rekor terbanyak sepanjang masa yang sebelumnya dipegang bersama dengan Erik Brook.
Sisa waktu yang ada di akhir babak kedua pun tak mampu dimanfaatkan Napoli untuk mengubah keadaan. Justru City, kembali melalui serangan balik sukses mengunci kemenangan di masa tambahan waktu melalui tembakan Raheem Sterling setelah menuntaskan umpan terukur De Bruyne.
Cuplikan Pertandingan:
Demikianlah Artikel Laporan Pertandingan: Napoli 2-4 Manchester City
Sekianlah artikel Laporan Pertandingan: Napoli 2-4 Manchester City kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Laporan Pertandingan: Napoli 2-4 Manchester City dengan alamat link https://1001berita1001.blogspot.com/2017/11/laporan-pertandingan-napoli-2-4.html