Dianggarkan Rp 21 Miliar, Pembetonan Jl.Pilang-Menden Segera Dilanjutkan

Dianggarkan Rp 21 Miliar, Pembetonan Jl.Pilang-Menden Segera Dilanjutkan - Hallo sahabat News Beaking, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Dianggarkan Rp 21 Miliar, Pembetonan Jl.Pilang-Menden Segera Dilanjutkan, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Dianggarkan Rp 21 Miliar, Pembetonan Jl.Pilang-Menden Segera Dilanjutkan
link : Dianggarkan Rp 21 Miliar, Pembetonan Jl.Pilang-Menden Segera Dilanjutkan

Baca juga


    Dianggarkan Rp 21 Miliar, Pembetonan Jl.Pilang-Menden Segera Dilanjutkan

    Proyek pembetonan jalan Pilang-Menden pada tahun 2017 kemarin akan dilanjutkan tahun 2018 ini dengan anggaran Rp 21 miliar. (foto: dok-infoblora)
    BLORA. Penanganan kerusakan jalan kabupaten ruas penghubung Pilang, Kecamatan Randublatung menuju Mendenrejo, Kecamatan Kradenan tahun ini akan kembali dilakukan. Setelah 2017 kemarin dirigid beton sepanjang 1,2 km di kawasan Dukuh Goito. Tahun ini proyek rigid beton akan dilanjutkan lagi.

    Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Blora, Ir. Samgautama MT saat dihubungi Rabu (7/3/2018) membenarkan bahwa tahun ini perbaikan jalan Pilang-Menden akan dilanjutkan lagi dengan rigid beton.

    "Sesuai arahan Pak Bupati yang ingin membangun infrastruktur di Blora Selatan. Tahun ini pembetonan Jl.Pilang-Menden akan dilanjutkan dan telah dianggarkan dalam APBD 2018 senilai Rp 21 miliar," ucapnya.

    Ditanya kapan waktu pengerjaannya, dirinya belum bisa memastikan karena saat ini masih dalam tahapan lelang.

    "Secepatnya setelah lelang selesai maka rekanan akan kami minta untuk segera mengerjakan proyek. Mari kita awasi bersama," lanjutnya.

    Adapun panjang jalan yang akan dirigid beton kurang lebih sepanjang 5 kilometer. Selama perbaikan jalannya nanti akan diberlakukan buka tutup arus lalu-lintas.

    Andi (34) salah satu warga Menden mengaku senang jika pembetonan jalan dari desanya menuju Pilang dilanjutkan kembali. Karena menurutnya masih banyak titik kerusakan jalan di ruas tersebut.

    "Semoga bisa segera dilaksanakan perbaikannya. Kasihan anak-anak sekolah yang harus melewati jalan berlubang dan berlumpur, terlebih saat musim hujan seperti ini," ungkapnya.

    Tidak hanya itu, ia juga berharap Pemkab Blora bisa menganggarkan perbaikan jalan untuk ruas Menden-Peting yang saat ini kondisinya juga rusak parah. Terutama di ruas Menden-Sumber. (res-infoblora)


    Demikianlah Artikel Dianggarkan Rp 21 Miliar, Pembetonan Jl.Pilang-Menden Segera Dilanjutkan

    Sekianlah artikel Dianggarkan Rp 21 Miliar, Pembetonan Jl.Pilang-Menden Segera Dilanjutkan kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

    Anda sekarang membaca artikel Dianggarkan Rp 21 Miliar, Pembetonan Jl.Pilang-Menden Segera Dilanjutkan dengan alamat link https://1001berita1001.blogspot.com/2018/03/dianggarkan-rp-21-miliar-pembetonan.html

    Subscribe to receive free email updates:

    Related Posts :