Jamaah Haji Asal Blora Meninggal di Rumah Sakit King Abdullah Jeddah

Jamaah Haji Asal Blora Meninggal di Rumah Sakit King Abdullah Jeddah - Hallo sahabat News Beaking, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Jamaah Haji Asal Blora Meninggal di Rumah Sakit King Abdullah Jeddah, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Jamaah Haji Asal Blora Meninggal di Rumah Sakit King Abdullah Jeddah
link : Jamaah Haji Asal Blora Meninggal di Rumah Sakit King Abdullah Jeddah

Baca juga


Jamaah Haji Asal Blora Meninggal di Rumah Sakit King Abdullah Jeddah

Kepadatan masjidil haram saat haji 2018. Satu jamaah haji Blora meninggal di Jeddah, Arab Saudi karena sakit. (foto: istimewa)
BLORA. Satu jamaah haji asal Blora, tepatnya dari Desa Brabowan Kecamatan Sambong atas nama kasto Semito (77) dikabarkan meninggal dunia di Rumah Sakit King Abdullah Jeddah, Arab Saudi setelah menderita sakit.

Menurut laporan Seksi Kesehatan dilansir dari Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah, Kementerian Agama, kondisi Kasto memburuk sejak 29 Agustus 2018 lalu dan dilakukan tindakan medis lanjut. Namun, pukul 21.30 WAS (Waktu Arab Saudi), Kasto dinyatakan wafat. Jenazah Kasto dimakamkan di Rahmah Fayha Jeddah.

Sejak tiba di Jeddah, Kasto langsung dirujuk di Rumah Sakit King Abdullah dan telah dibadalhajikan oleh pemerintah. Ia berangkat ke Arab Saudi tergabung dalam kloter 53 SOC yang tida di Arab Saudi pada awal Agustus lalu.

Salah seorang staf di Seksi Umroh dan Haji Kantor Kemenag Blora H Imawan juga membenarkan bahwa sesuai informasi dari Ketua Kloter 53 SOC, seorang jamaah haji atas nama Kasto yang sempat dirawat akhirnya meninggal di RS King Abdullah Jeddah.

"Iya, benar, Mbah Kasto meninggal karena sakit dan dimakamkan di Jeddah. Kabar ini sudah disampaikan ke pihak keluarga," ucapnya.

Jamaah haji Kabupaten Blora yang tergabung dalam kloter 52 SOC dan 53 SOC dijadwalkan akan kembali ke tanah air dari Madinah pada tanggal 11 dan 12 September mendatang. (res-infoblora)


Demikianlah Artikel Jamaah Haji Asal Blora Meninggal di Rumah Sakit King Abdullah Jeddah

Sekianlah artikel Jamaah Haji Asal Blora Meninggal di Rumah Sakit King Abdullah Jeddah kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Jamaah Haji Asal Blora Meninggal di Rumah Sakit King Abdullah Jeddah dengan alamat link https://1001berita1001.blogspot.com/2018/09/jamaah-haji-asal-blora-meninggal-di.html

Subscribe to receive free email updates: