Judul : Liburan di Blora? Ini Agenda Hiburan Malam Pergantian Tahun 2018-2019
link : Liburan di Blora? Ini Agenda Hiburan Malam Pergantian Tahun 2018-2019
Liburan di Blora? Ini Agenda Hiburan Malam Pergantian Tahun 2018-2019
Setidaknya ada lima titik panggung hiburan di Kota Blora pada malam pergantian tahun nanti. (foto: ilustrasi) |
Sejumlah kegiatan telah disusun dan direncanakan oleh Dinas Kepemudaan Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar) untuk memeriahkan acara Car Free Night tersebut. Berdasarkan data yang berhasil dihimpun, setidaknya ada 5 panggung hiburan di Kota Blora.
Kepala Dinporabudpar, Drs. Kunto Aji menyampaikan bahwa ada tiga panggung hiburan di kawasan Car Free Night Jl.Pemuda, yakni sebelah timur Alun-alun ada panggung utama dengan menampilkan Cadenza Band dan OAM Band. Kemudian panggung kedua di Perempatan Grojogan dimeriahkan pertunjukan Musik Keroncong.
"Panggung ketiga di barat Tugu Pancasila menampilkan live musik Baladewa Band dan Alpad Band. Selain itu masih ada dua panggung hiburan lagi, yakni di panggung terbuka Stadium Seni Budaya Tirtonadi yang dimeriahkan tari tradisional dan seni barongan, serta panggung musik band lokal di Blok T," ucap Kunto Aji.
"Panggung ketiga di barat Tugu Pancasila menampilkan live musik Baladewa Band dan Alpad Band. Selain itu masih ada dua panggung hiburan lagi, yakni di panggung terbuka Stadium Seni Budaya Tirtonadi yang dimeriahkan tari tradisional dan seni barongan, serta panggung musik band lokal di Blok T," ucap Kunto Aji.
Tepat di detik detik pergantian tahun, akan dinyalakan pesta kembang api di Alun-alun dan Perempatan Grojogan.
"Tak hanya di Kota Blora saja, panggung hiburan musik pergantian tahun juga digelar di Kecamatan Cepu. Tepatnya di kawasan Taman Seribu Lampu. Ayo rayakan Malam Pergantian Tahun dengan aman, nyaman dan lancar," lanjutnya.
Sebelumnya pada tanggal 29 Desember, tepatnya hari Sabtu malam juga akan digelar Konser Musik Band Nasional "GIGI" dalam rangka memeriahkan Hari Jadi ke 269 Kabupaten Blora. Konser akan dilaksanakan di lapangan Alun-alun Kota. (res-infoblora)
Demikianlah Artikel Liburan di Blora? Ini Agenda Hiburan Malam Pergantian Tahun 2018-2019
Sekianlah artikel Liburan di Blora? Ini Agenda Hiburan Malam Pergantian Tahun 2018-2019 kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Liburan di Blora? Ini Agenda Hiburan Malam Pergantian Tahun 2018-2019 dengan alamat link https://1001berita1001.blogspot.com/2018/12/liburan-di-blora-ini-agenda-hiburan.html