Ziarah Makam Bupati Terdahulu Awali Peringatan Hari Jadi ke 269 Kabupaten Blora

Ziarah Makam Bupati Terdahulu Awali Peringatan Hari Jadi ke 269 Kabupaten Blora - Hallo sahabat News Beaking, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Ziarah Makam Bupati Terdahulu Awali Peringatan Hari Jadi ke 269 Kabupaten Blora, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Ziarah Makam Bupati Terdahulu Awali Peringatan Hari Jadi ke 269 Kabupaten Blora
link : Ziarah Makam Bupati Terdahulu Awali Peringatan Hari Jadi ke 269 Kabupaten Blora

Baca juga


Ziarah Makam Bupati Terdahulu Awali Peringatan Hari Jadi ke 269 Kabupaten Blora

Bupati Djoko Nugroho dan jajaran Forkopimda mnelaksanakan ziarah ke Makam Ir. H. Basuki Widodo, mantan Bupati Blora tahun 1999-2007. (foto: dok-infoblora)
BLORA. Rangkaian kegiatan peringatan Hari Jadi ke 269 Kabupaten Blora diawali pada hari Kamis (6/12/2018) dengan adanya pelaksanaan ziarah makam Bupati tempo dulu serta leluhur Blora. Ziarah diikuti oleh Bupati Djoko Nugroho, Wakil Bupati H.Arief Rohman M.Si, jajaran Forkopimda, Kepala OPD dan sejumlah tokoh agama.

Ziarah mulai dilaksanakan pukul 07.00 WIB di Komplek Makam Tirtonatan Desa Ngadipurwo, Kecamatan Blora. Dimana pada pemakaman ini terdapat peristirahatan terakhir delapan Bupati Blora tempo dulu.

Selain Makam Tirtonatan, ziarah dilanjutkan ke komplek Makam Sunan Pojok yang ada di selatan Alun-alun Blora. Disini dimakamkan tokoh penyebar agama Blora, Simbah Sunan Pojok bersama anaknya yang pernah menjabat sebagai Bupati Blora semasa Kerajaan Mataram Islam.

Dari makam Sunan Pojok, rombongan beralih ke Kecamatan Cepu. Melakukan ziarah ke makam Ir. H. Basuki Widodo yang tidak lain Bupati Blora pada tahun 1999-2007. Almarhum merupakan kakak kandung Bupati Djoko Nugroho.

Bupati Djoko Nugroho dan Wakil Bupati H.Arief Rohman M.Si memanjatkan doa untuk mendiang Bupati Blora tempo dulu yang dimakamkan di Komplek Pemakaman Tirtonatan, Ngadipurwo. (foto: dok-teguh)
"Terimakasih kepada Pak Wakil, Forkopimda dan seluruh Kepala OPD, bersama Camat dan Kalur maupun Kades yang telah turut serta dalam kegiatan ziarah ini. Kegiatan ini sebagai wujud penghormatan kami terhadap leluhur dan para Bupati terdahulu yang telah memimpin Blora," ucap Bupati Djoko Nugroho diakhir kegiatan ziarah.

Ziarah ini menurut Bupati menjadi kegiatan pembuka dalam peringatan Hari Jadi ke 269 yang puncaknya akan diperingati pada tanggal 11 Desember nanti dengan Kirab Budaya.

"Ziarah ini menjadi pembuka. Tengah malam nanti akan dilanjutkan dengan Kirab Pusaka di Pendopo Kabupaten Blora, monggo yang punya pusaka bisa ikut kirab bersama pusakanya Pemkab Blora," lanjutnya.

Selain ketiga tempat tersebut, ziarah juga dilakukan rombongan lain di Makam Mr.Iskandar, Bupati Blora 1945-1948 yang ada di Makam Keluarga Prawirodirjan utara Gudang Banyu, dan juga ziarah Makam Janjang yang ada di Desa Janjang Kecamatan Jiken.

Dua hari sebelumnya, tanggal 4 Desember juga telah dilaksanakan ziarah makam para Bupati terdahulu yang berada di luar kota. Seperti di Tuban, Semarang, Solo, Yogyakarta dan Temanggung. (res-infoblora)


Demikianlah Artikel Ziarah Makam Bupati Terdahulu Awali Peringatan Hari Jadi ke 269 Kabupaten Blora

Sekianlah artikel Ziarah Makam Bupati Terdahulu Awali Peringatan Hari Jadi ke 269 Kabupaten Blora kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Ziarah Makam Bupati Terdahulu Awali Peringatan Hari Jadi ke 269 Kabupaten Blora dengan alamat link https://1001berita1001.blogspot.com/2018/12/ziarah-makam-bupati-terdahulu-awali.html

Subscribe to receive free email updates: