Judul : Berbagi dalam Kepedulian, Mahasiswa FH Undip Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Covid-19
link : Berbagi dalam Kepedulian, Mahasiswa FH Undip Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Covid-19
Berbagi dalam Kepedulian, Mahasiswa FH Undip Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Covid-19
![]() |
Para mahasiswa Fakultas Hukum Undip bagian dari organisasi ALSA bidang sosial membagi-bagikan sembako sebagai bentuk kepedulian bagi mereka yang terdampak Covid-19 |
Jakarta, Info Breaking News – Berbagi tidak melulu harus berkelimpahan, tetapi juga dapat berwujud bentuk kepedulian seperti yang dilakukan para anak muda dari Universitas Diponegoro (Undip) Semarang ini.
Para mahasiswa fakultas hukum Undip yang tergabung dalam Organisasi ALSA bidang sosial bersama-sama membagikan sembako di berbagai tempat di wilayah Jakarta Timur dan Tangerang pada Rabu (20/5/2020) malam. Meski hujan deras mengguyur Jakarta malam hari tadi, hal itu tidak menyurutkan semangat para mahasiswa untuk berbagi kepedulian pada masyarakat yang terdampak Covid-19.
Adapun sumber dana yang dihimpun oleh para mahasiswa tersebut merupakan hasil dari iuran dan bantuan dari alumni FH Undip yang berada di DKI Jakarta.
![]() |
Mahasiswa membagikan sembako kepada salah seorang warga yang terdampak wabah corona |
Menurut salah satu mahasiswa yang ikut serta membagikan sembako tersebut, mereka sebagai generasi penerus bangsa harus peduli dengan apa yang terjadi di masyarakat dan negara Republik Indonesia.
Mereka juga mengimbau kepada warga masyarakat untuk terus mengikuti aturan PSBB yang diterapkan oleh pemerintah demi memutus mata rantai pandemic Covid-19. ***Paulina
Demikianlah Artikel Berbagi dalam Kepedulian, Mahasiswa FH Undip Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Covid-19
Sekianlah artikel Berbagi dalam Kepedulian, Mahasiswa FH Undip Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Covid-19 kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Berbagi dalam Kepedulian, Mahasiswa FH Undip Bagikan Sembako untuk Warga Terdampak Covid-19 dengan alamat link https://1001berita1001.blogspot.com/2020/05/berbagi-dalam-kepedulian-mahasiswa-fh.html